Provinsial SVD Timor, P. John Edu, SVD, Tutup Usia

P. John Edu, SVD, lahir pada 3 Februari 1973.

Nenuk, Atambua – Kabar duka datang dari Provinsi SVD Timor. P. John Edu, SVD, Provinsial SVD Timor, meninggal dunia pada Sabtu, 7 Desember 2024, di Nenuk, Atambua, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur.

P. John Edu, SVD, lahir di Lara, Desa Poco Golo Kempo, Kecamatan Sano Nggoang, Kabupaten Manggarai Barat, pada tanggal 3 Februari 1973.

P. John Edu mulai bergabung menjadi anggota Serikat Sabda Allah (SVD) pada tahun 1994. Masa novisiat dijalaninya di Novisiat Sang Sabda Kuwu pada tahun 1994–1996. Setelah menyelesaikan masa Novisiat, beliau mengikuti proses pendidikan dan pembinaan di Seminari Tinggi St. Paulus Ledalero pada tahun 1996–2000.

Pada tahun 2000–2001, P. John menjalani masa Tahun Orientasi Pastoral (TOP) di SMAK Syuradikara, Ende. Kemudian melanjutkan pendidikan Magister Teologi (S-2) di STFK Ledalero pada tahun 2001–2003.

Pada tanggal 15 Agustus 2002, beliau mengikrarkan kaul kekal di Seminari Tinggi St. Paulus Ledalero. P. John Edu kemudian ditahbiskan menjadi diakon pada 12 April 2003 dan menerima tahbisan imamat pada 8 Agustus 2003.

Setelah menjadi imam, P. John diutus ke Timor Leste sebagai pendidik dan pembina pada tahun 2003–2008. Selanjutnya, beliau ditugaskan menjadi pembina para novis di Novisiat SVD St. Yosef Nenuk, Atambua, pada tahun 2008–2011.

Pada tahun 2012–2014, P. John melanjutkan studi di bidang Teologi Spiritual di Institut Theresianum, Roma. Setelah menyelesaikan studinya, ia ditugaskan sebagai Magister di Novisiat St. Yosef Nenuk pada tahun 2014–2022.

Pada tahun 2020, P. John diangkat menjadi Wakil Provinsial SVD Timor untuk masa jabatan 2020–2023. Pada bulan Juni 2023, beliau terpilih menjadi Provinsial SVD Timor untuk masa jabatan 2023–2026.

Terhitung sejak bulan Juni 2023, P. John telah menjalankan tugasnya sebagai Provinsial selama kurang lebih 1 tahun 6 bulan.