Kota Kupang, TIRILOLOKNEWS.COM || REGIONAL – Penjabat Gubernur NTT, Dr. Andriko Noto Susanto, SP., MP, melepas Kontingen National Paralympic Committee (NPC) Provinsi NTT untuk Pekan Paralimpiade Nasional XVII Tahun 2024 di Sumatera Utara dan Aceh. Acara berlangsung di Kantor Gubernur NTT pada Senin (30/9/2024).
National Paralympic Committee berfungsi sebagai wadah yang menghimpun, membina, melatih, dan membentuk atlet olahraga disabilitas berkualitas serta mengkoordinasikan kegiatan olahraga disabilitas di tingkat daerah dan nasional.
Dalam sambutannya, Penjabat Gubernur NTT, Dr. Andriko Noto Susanto menyatakan harapannya agar kontingen dapat berkompetisi dengan baik. Beliau menekankan perlunya dukungan dari dinas olahraga dan berharap situasi di lokasi kompetisi, termasuk fasilitas dan kesehatan atlet, dalam kondisi baik. Penjabat Gubernur NTT juga menyampaikan pesan kepada kontingen NPC untuk menjaga kekompakan selama pertandingan.
Hermansen Ballo, seorang ofisial NPC, menyampaikan kepada wartawan bahwa timnya sudah memahami situasi tersebut dan berdoa agar mendapatkan hasil lebih baik dari sebelumnya.
Hermansen Ballo juga menegaskan untuk atlet disabilitas adalah manusia biasa yang setara di mata Tuhan. Jika atlet normal menerima penghargaan, atlet disabilitas pun berhak mendapatkannya, terutama jika prestasi mereka lebih baik. Menurut Hermansen Ballo penghargaan untuk atlet dengan keterbatasan harus sebanding dengan pencapaian mereka, meskipun fasilitas dimiliki terbatas, tetapi prestasi diraih sangat luar biasa.
Sebanyak 48 kontingen NPC untuk bidang Atletik siap bertanding di Aceh dan Sumatera Utara.