Membedah Peran Media dan Keterbukaan Informasi

Membedah peran media di NTT.

Kota Kupang, TIRILOLOKNEWS.COM || REGIONAL – Acara Talkshow Viral NTT menghadirkan topik “Apa Kabar Media di NTT???” dengan menghadirkan Frans Sarong sebagai Mantan Wartawan KOMPAS. Acara Viral NTT berlangsung pada Sabtu, (11/5/2024) di Studio Radio TIRILOLOK.

Dalam dialog interaktif, Frans Sarong menyebutkan bahwa setiap media memiliki kelebihan dan kekurangan. Media berperan sebagai alat pertukaran informasi, jendela informasi, dan sumber informasi yang mudah diakses. Keberadaan media sosial telah memperluas konektivitas dan komunikasi secara Real Time, sehingga menjadi kekuatan tersendiri bagi media.

Frans Sarong menekankan pentingnya menggali fakta dari berbagai isu yang berkembang, dengan membedakan fakta dan opini. Menurut Frans Sarong, jurnalis harus menghadirkan fakta yang didapatkan dari lapangan, bukan hanya opini. Hal ini penting untuk memberikan kejernihan dan kebenaran mengenai masalah yang dihadapi.

Selain itu, Frans Sarong berharap media harus menghasilkan informasi yang memberikan pencerahan kepada masyarakat, serta membantu menyuarakan suara yang tidak bisa diwakili. Frans Sarong juga mendorong jurnalis untuk terus belajar dan mengasah kemampuan menulis, karena menjadi seorang jurnalis berarti selalu berkesempatan untuk belajar dan terus berkembang.

Frans Sarong telah menjadi wartawan KOMPAS sejak tahun 1985 hingga pensiun pada tahun 2016.