Kota Kupang, TIRILOLOKNEWS.COM || REGIONAL – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar Jumpa Pers dengan insan media di Aula Kantor BPS Provinsi NTT pada hari Kamis, (1/2/2024).
Salah satu topik yang dibahas adalah perkembangan indeks harga konsumen (inflasi) di NTT dari tahun 2023 hingga Januari 2024.
Dalam sambutannya, Kepala BPS NTT, Matamira B. Kale, S.Si, M.Si, menyampaikan bahwa NTT mengalami inflasi sebesar 0,97 persen dibandingkan bulan Desember. Sektor makanan, minuman dan tembakau berkontribusi sebesar 2,78 persen terhadap inflasi pada bulan Januari 2024, sedangkan sektor perawatan pribadi dan jasa lainnya berkontribusi sebesar 0,76 persen.
Berdasarkan data yang disajikan, Kabupaten Timor Tengah Selatan memiliki inflasi tertinggi sebesar 4,50 persen dari tahun ke tahun, sedangkan Kota Kupang memiliki inflasi terendah sebesar 1,86 persen.
Hadir dalam acara Jumpa Pers tersebut, Sekretaris Daerah Provinsi NTT, Kosmas Damianus Lana, dan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi NTT, Agus Sistyo Widjajati.