Tak Berkategori  

Petani NTT Diminta Siapkan Ladang Hadapi Musim Tanam


KADIS PERTABUN NTT

Kota Kupang, TIRILOLOKNEWS.COM || REGIONAL –

Musim hujan tahun 2017 hampir tiba, karena itu, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Nusa Tenggara Timur, Yohanis Tay Ruba pada Kamis, 14 September 2017 di kantor DPRD NTT, meminta petani untuk mulai mempersiapkan ladang perkebunannya dan menanam aneka tanaman perkebunan atau pun pekarangan.

Anis Tay menambahkan, meski Distanbun NTT masih berkoordinasi dengan BMKG soal awal hujan 2017 tetapi petani mesti mulai menyiapkan lahan sehingga ketika hujan turun langsung tanam. Menurutnya, dibandingkan dengan tahun 2015 lalu, tahun 2016 ada kabupaten yang tidak menanam namun tetap diupayakan sehingga NTT tetap aman pangan, seraya menambahkan, di awal tahun 2017 hujannya cukup baik dan merata di NTT sehingga menambah luas areal tanam.

Hujan tahun ini diprediksi mulai turun awal November 2017. (VN-01)