Plt.Sekda Marthen Rahakbauw Buka Pertemuan Evaluasi Intervensi Spesifik Stunting Tingkat Kabupaten Kupang

Pertemuan Evaluasi Intervensi Spesifik Stunting Tingkat Kabupaten Kupang.

Oelamasi, TIRILOLOKNEWS.COM || REGIONAL – Pemerintah Kabupaten Kupang melalui Dinas Kesehatan menggelar kegiatan Pertemuan Evaluasi Intervensi Spesifik Stunting Tingkat Kabupaten Kupang, bertempat di Neo Aston Kupang, Jumat (8/11/2024) pagi.

Plt.Sekretaris Daerah Kabupaten Kupang, Marthen Rahakbauw, yang didampingi Kepala Dinas Kesehatan Yoel Laitabun dalam sambutannya saat membuka kegiatan ini mengatakan, penurunan angka stunting merupakan salah satu prioritas pemerintah Kabupaten Kupang dalam perencanaan pembangunan jangka menengah daerah tahun 2019-2024 dengan target stunting pada angka 9,3% di tahun 2024.

“Pencegahan stunting dilakukan melalui intervensi gizi yang terpadu, mencakup intervensi gizi spesifik dan intervensi gizi sensitif. Penyelenggaraan intervensi yang terpadu pada sasaran kelompok prioritas di lokasi prioritas merupakan kunci utama keberhasilan perbaikan gizi, tumbuh kembang anak dan pencegahan stunting,”urai Marthen.

Marthen Rahakbauw lanjut menjelaskan pertemuan evaluasi ini bertujuan untuk mewujudkan komitmen bersama dan kesepahaman dan adanya strategi-strategi yang disepakati dalam menyelenggarakan intervensi spesifik di Kabupaten Kupang.

Sementara Kepala Bidang Kesmas pada Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang,  dr.Feronica Nubatonis dalam laporannya menyampaikan, tujuan khusus kegiatan ini adalah tercapainya semua indikator intervensi gizi spesifik di Kabupaten Kupang sesuai standar nasional Tahun 2024. “Penyelenggaraan intervensi secara konvergen dilakukan dengan mengintegrasikan berbagai sumber daya yang ada untuk mencapai tujuan bersama,”kata dia.

Kegiatan ini diikuti oleh Tenaga Pengelola Gizi Puskesmas se-Kabupaten Kupang, dan Perangkat Daerah terkait. Dengan narasumber dari Dinas Kesehatan  Provinsi NTT dan Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang.